Wednesday, September 7, 2022
Tiga Lawan Terberat Diri Dihadapi Dulu dengan Blogging
Tuesday, September 6, 2022
Masa Lalu Hitam di Dalam Hidupku, Dapatkah Kujadikan Putih?
Sumber gambar : canva |
"Hukum dlm hidup adalah perubahan. Dan bg yg hanya melihat ke masa lalu atau skrg akan di pastikan kehilangan masa depan mereka."
di sinilah sumber dari link quote di atas
- Peristiwa kematian hewan, apalagi jika peliharaan sendiri. Mau itu kejadian nyata atau hanya dalam cerita. Sampai-sampai aku nggak bisa ngakak dan nggak nemu lucunya di iklan preman mewek dengerin lagu Helly di iklan McD.
- Berita viral ketika seseorang membandingkan atau menyamakan apapun dengan hewan, semisal kasus adzan dari toa masjid atau hater yang main kurban-kurbanan pake standee idol.
- Seseorang yang wafat, terutama jika orangnya itu masih muda atau di bawah umur. Peristiwa begini lebih dari menyedihkan bagiku, karena memantik perasaan bersalah yang masif. Bokap-nyokapnya pasti terpukul karena si anak wafat tidak mencapai umur ortunya. Padahal akupun dalam pertanyaan itu tidak berniat buruk dan hanya curious dengan sebuah fenomena yang terjadi di sekitarku.
- Kisah-kisah seseorang yang kehilangan anggota keluarganya, lalu menjadikan hewan peliharaannya sebagai pelipur lara.
- Gambar atau kelinci beneran, seriusan aku pernah ke-trigger memori akan insiden ini gegara gambar banyak kelinci di buku paket Matematika kelas 5. Seharusnya aku nggak anggap piaraan itu kayak anggota keluarga, jadinya nggak akan heran sama orang lain yang hanya merasa kehilangan untuk sesama manusia saja, karena sebagian besar dari mereka tidak memelihara hewan.
Lula (kiri) dan Lio (kanan) |
Milo (kiri) dan Meylin (kanan) |
Sayangnya wajah Lio ketutupan corong |
Meylin, Lula, Milo, dan Lio berjajar di jendela buat berjemur, di sini yang menclok di jendela itu kucing ya, bukannya burung kakaktua 😄😁 |
Semuanya hadap kamera kecuali Lio, lagi-lagi mukanya ketutupan corong udah mah dia nggak hadap kamera |
Preman Mewek Denger Lagu Helly Guk-guk-guk
Catatan 6 September 2022
Beberapa hari ke belakang ini aku mengangkat lagunya Chicha Koeswoyo yang berjudul "Bersinar Matahari" dalam post tentang Lio ketika memakai corong antigaruk di kepalanya. Seketika aku teringat kembali lagunya Chicha lainnya yang lebih populer karena lebih banyak diketahui orang, yaitu "Helly Guk-guk-guk". Inget deh pas jaman 2008-2009, iklan produk apa gitu lupa, pake potongan audio asli lagu Helly itu. Di iklan itu, seorang bapak-bapak preman mewek di mobil denger lagu anak-anak legend hingga berpuluh-puluh tahun itu.
Sekitar dua atau tiga bulan ke belakang, aku sempet cari tuh iklan di Youtube. Tapi karena ngeblank banget itu iklan produk apa waktu itu, cuma inget taonnya aja, alhasil ketemunya juga seadanya. Dicari di video kompilasi iklan-iklan periode segituan, nggak ketemu. Beda sama iklan es krim Spongebob, prodaknya ikonik dan memorable plus kostum satu bintang iklannya juga.
Satu sobat aku dari jaman kelas 5 biasanya apal sama iklan-iklan jadul. Aku tanya dia "iklan apa yang ada lagu Helly trus bapak-bapak gundul nangis denger lagunya?". Waduh, ternyata kita sama-sama nggak tau! Dia kira aku nanyain iklan permen Bo*gie, soalnya jingle-nya mirip dikit sama lagu Helly.
Hari ini langsung cekidot cari lagu Helly di Youtube, barangkali aja ada hints tentang iklan yang aku cari itu di kolom komentar. Banyaknya sih kisah-kisah dari anak generasi jaman old (semuanya "mantul" atau "manjiw", bahkan katanya saat penyanyi aslinya dulu lagi ngehits di dekade '70an, yang punya teve cuma bapak kepala desa). Nihil lagi aku cari tau tentang iklan itu, tapinya kalo mager cari itu iklan bisa-bisa nggak bisa tidur ntar malem! Tetiba aja nggak ada angin, nggak ada hujan, pikiran aku langsung mengarah ke satu jenis makanan : es krim!
Kayaknya nih iklan "aneh" yang gw cari itu iklan es krim nih. Tapi biasanya iklan es krim itu kan bintangnya anak-anak atau paling banter ya kaum remaja. Nggak pernah pake aktor bapacc-bapacc, mana mewek lagian di iklannya. Berarti es krimnya ini agak beda, bukan merek es krim biasa tapinya bagian menu dari restoran sohor!
Seketika aku dapet clue lagi, yaitu McD*nalds! Makanya itu iklan bisa nempel di kepala aku sejak 14 tahun yang lalu itu karena pastinya seputar merek yang biasa dikonsumsi sama keluarga aku (heheheh, kapan sih kami nggak demen mekdi). Lalu, kata kunci yang aku pake di YT itu akhirnya begono : iklan McD 2008. Ketemulah beberapa versi iklan dari tahun tersebut, ada versi delivery, versi UEFA EURO (taun itu kan lagi pildun, taunnya Trix and Flix!), dan yang terakhir ada versi drive thru.
Versi drive thru ada banyak mobil berbaris, tepatnya antre, di thumbnail-nya, wajarlah kan pesan menu cara drive thru emang bikin antrian mobil. Nah, kayaknya yang ini nih. Pas coba buka satu-satu iklan McD dari tahun 2008, ternyata emang bener iklan bapak-bapak preman gundul nangis kejer denger lagu Helly di mobil itu iklan McD versi drive thru itu tadi! Bener aja pikiran aku yang terbersit soal es krim, itu iklan emang promote es krim varian baru, barengan makanan apa gitu rasa salsa.
Leh uga nih konsepnya iklan nyeleneh ini. Iklan ini emang dimaksudkan untuk komedi, tapi bagiku yang seorang neurodivergent alias "punya sudut pandang beda", malah terasa relatable. Ternyata pas aku nonton lagi iklannya di hari ini, si bapak preman ini ternyata keingetan anjingnya yang mati, makanya doi nangis dengerin lagu Helly. Meski dia tangisannya itu konyol menurut perspektif kita sebagai audiens dan komuk dia yang sengaja dibikin keliatan bloon sama penulis skenarionya, tetapi perasaannya justru sedang sedih. Sedalam apapun perasaan bersalah dan sedihnya aku akibat insiden kelinci itu, buat yang nggak kebayang perasaan aku di balik tangisan aku, mungkin keliatannya juga konyol kayak si bapak preman itu.
Entah mengapa pas iklan itu dulu masih tayang di televisi, aku yang masih sering nangis karena nyesel sama insiden kelinci itu, malah menganalogikan diriku sendiri sama preman di mobil itu.
Monday, September 5, 2022
Gaskeun Nonton Kartun!
"Kesangsian merupakan pengkhianat dan membuat kita kehilangan kebaikan yg mungkin kita peroleh. Ia membuat kita takut MENCOBA."
Aku terinspirasi untuk menggambar banyak tokoh kartun seperti gambar di atas. Klik untuk sumber gambar. |
Petualangan Lintas Fandom
"Setiap hari adalah waktu yang tepat untuk mengatakan pada diri kita sendiri Biarkan petualangan dimulai."
Gambar di atas ini dapat juga dilihat di sini |
Wajah The Chairman yang aslinya, nggak terlalu nyaman buat dipandang, ya? |
The Chairman yang versi chibi, gemoy, imoet, uchul |
Sunday, September 4, 2022
Kapan Orang Bisa Bersikap "Nafsi-nafsi" atau "Amaluna Amalukum" ke Aku?
"Abaikan saja pandangan buruk orang2 padamu yg penting kamu tidak mengusik hidup mereka."
Wishes Will Be Come True
"Ketika doamu belum terjawab, yakinlah Tuhan sedang sediakan yg terbaik untukmu."
Mengenang Kembali Karakter Anime Berambut Hijau Mint: Martina Zoana Mel Navratilova
Catatan Rabu, 20 November 2024 Ada kalanya, sebuah kenangan masa kecil kembali muncul begitu saja, membawa kita ke waktu yang lebih sederhan...
-
Catatan 22 Februari 2023 Padahal aku nggak ngikutin apa yang lagi jadi trending topic dalam negeri, tapinya nggak sengaja nemu t...
-
Catatan 20 Oktober 2023 Biasanya jika aku dimarahin sama ortu, udah langsung tahu di mana letak kesalahannya. Nah, salah satu hal yang bikin...
-
Catatan 10 Januari 2024 "An autistic person may have difficulty in communication; both the physical act and the meta-knowledge of the p...