Sunday, February 20, 2022

Kecemburuan yang Aneh

Cemburu ngeliat crush ternyata sayangnya sama orang lain? Itu masih wajar, karena punya perasaan kepada seseorang itu normal. Lalu, apa cemburu yang tidak wajar? Kecemburuan yang tidak wajar itulah yang kualami, selama lebih dari satu tahun.

Percaya gak sih aku cemburu sama tokoh kartun kesukaan sendiri? Cemburunya juga bukan ke pacar si tokoh, melainkan sama anak ceweknya. Tokoh itu tak lain dan tak bukan adalah ... Dr. Heinz Doofenshmirtz! Anaknya sendiri namanya Vanessa.

Heinz sendiri udah cerai sama istrinya. Kalo nikah atau pacaran itu bisa pisah. Sama anak mah gak akan. Makanya, aku lebih cemburu sama anaknya ketimbang mantan istrinya.

Setiap kali ngeliat kebersamaan Heinz dan Vanessa, rasa panas yang aneh itu timbul! Nah, rasa panas inilah yang memberiku ide buat bikin shipping Franknessa itu. Apa cuma aku aja yang ngerasa kalo interaksi Heinz dengan putrinya itu kayak ke pacar? Jadinya "ayah rasa pacar", dong?

Untungnya, kecemburuan ini malahan jadi ide aku buat nulis novel yang benar-benar fresh, sama sekali baru. Tentang seorang santriwan yang mencintai tokoh gadis dari novel, tetapi dia bukan tokoh utamanya novel tersebut. Tokoh utamanya justru ayahnya gadis itu, yang merupakan ilmuwan jahat sama seperti Doofenshmirtz. Biar bagaimanapun, sang santri tidak dapat berbuat apa-apa untuk melampiaskan perasaan cintanya, karena berbeda dimensi dan dia mendalami tokoh ayah dari gadis yang dicintainya, yang tentunya tidak bisa sembarang "confess".

No comments:

Post a Comment

Ubahlah Persepsi Atas Diri Sendiri!

Catatan 12 Januari 2024 Setelah aku konsultasi dengan psikiater pada akhir Desember tahun kemarin, hari ini aku akan lanjut ke sesi ketiga t...